Resep-Resep Alami Tradisional Untuk Mengobati Sakit Amandel (Radang Amandel)
Apakah anda pernah menderita karena sakit amandel?. Amandel (Tonsil) adalah struktur normal yang berada pada setiap sisi belakang tenggorokan. Organ ini juga merupakan salah satu bagian pembentuk sistem kekebalan dan dapat memproduksi antibodi untuk melawan berbagai macam kuman atau yang menyerang kesehatan mulut. Ada beberapa tonsil yang tersusun mengelilingi jalan masuk ke tenggorokan. Sepasang tonsil langit-langit terletak di bagian kiri dan kanan pangkal tenggorokan. Tonsil langit-langit ini dikenal dengan amandel.
Permukaan kelenjar amandel ditutupi membran mukosa yang bersambung dengan bagian bawah tenggorokan. Permukaannya penuh dengan lekukan, dan di dalam lekukan yang banyak itu terdapat beberapa kelenjar penghasil lendir. Sekresi kelenjar itu mengandung banyak limfosit. Selain itu, di belakang anak tekak yakni di rongga hidung juga terdapat tonsil hidung. Sepasang tonsil lidah terdapat di dasar lidah. Tonsil-tonsil tersebut bekerja sebagai garis depan pertahanan terhadap infeksi yang masuk melalui hidung dan mulut.
via istockphoto |
Anak-anak memiliki amandel berukuran lebih besar dibandingkan pada orang dewasa. Hal ini terjadi karena seiring dengan bertambahnya umur, ukuran amandel akan semakin mengecil. Dalam tubuh manusia, amandel mempunyai lubang yang berguna dalam penyimpanan sel untuk mencegah infeksi masuk ke dalam tubuh. Selain itu, amandel juga mengandung sel B yang merupakan sel darah putih yang bisa berguna untuk melawan infeksi tubuh. Di dalam amandel juga terdapat sel T yang merupakan sel darah putih untuk menghancurkan sel yang sudah terinfeksi virus dan membangun kekebalan pada organisme penyebab infeksi.
Amandel (tonsil) terdapat pada semua orang. Amandel membuat limfosit yakni sejenis sel darah putih yang bertugas membunuh kuman yang masuk melalui mulut. Bila amandel sehat-sehat saja, atau amandel agak besar tapi tidak mengganggu jalan pernafasan atau menimbulkan sakit, maka tidak perlu diapa-apakan. Amandel yang perlu diobati adalah amandel yang meradang (disebabkan oleh infeksi kuman) sehingga menimbulkan demam, sakit kepala, muntah-muntah, lemas tak bersemangat, dan bahkan mengganggu pernafasan.
Nah, bagi anda yang butuh pengobatan tradisional nan alami untuk mengatasi radang amandel, resep-resep berikut ini layak untuk anda coba.
Resep 1
Siapkan kulit 3 jeruk nipis kemudian dicuci. Setelah itu potong-potong dan rebus dengan 2 gelas air sampai tinggal 3/4, kemudian saring. Silahkan kumur-kumur dengan airnya dan diminum. Lakukan 3-4 kali sehari, masing-masing 3 sendok makan.
Resep 2
Ambil seibu jari kunyit kemudian parut. Selanjutnya seduh dengan segelas air, beri perasan air jeruk nipis dan sesendok makan madu. Minum sekali sehari.
Resep 3
Persiapkan beberapa helai daun mengkudu kemudian dicuci. Rebus daun mengkudu sampai matang. Makan rebusan daun mengkudu tersebut sebagai lalap. Namun setiap setengah jam sekali berkumur dengan air ramuan. (Catatan: resep ini juga untuk mengobati radang tenggorokan)
Resep 4
Silahkan cari 5-10 lembar daun sosor bebek kemudian dicuci, bilas dengan air masak, tumbuk sampai halus, peras, saring airnya. Gunakan air perasan tersebut untuk berkumur.
Sumber: wikipedia, buku Biologi, dan Hidup Sehat Bersama Apotik Hidup.
Genrerating Link.... 15 seconds.
Your Link is Ready.