Iklan

Mushaf Tulisan Hamid al Amidi

Mushaf Hamid Al Amidi

Musthafa Azmi, Hamid Aytac Al Amidi

Mushaf Tulisan Hamid Al-Amidi.

Menulis Mushaf Al-Qur'an, bisa jadi merupakan cita cita setiap kaligrafer. Keutamaan menulis Al-Qur'an, serta bayangan bahwa hasil tulisannya akan abadi dan dibaca jutaan orang, adalah salah satu alasan terbesar untuk menulis mushaf Al-Qur'an. 

Banyak diantara kaligrafer tersebut yang akhirnya berhasil mewujudkan cita citanya. Bahkan ada yang bisa menulis lebih dari sekali. Ada juga yang ditakdirkan dapat melahirkan puluhan bahkan ratusan mushaf dengan tangannya. Mereka ikhlas melakukannya demi mengharap Ridho Allah swt, dan berharap pahala yang terus menerus mengalir selama mushaf itu dibaca.

Bagi kita, tulisan mushaf dari seorang kaligrafer besar adalah peninggalan tak ternilai harganya. Karena itu, setiap kali ada kaligrafer besar wafat, orang akan bertanya tanya, adakah mushaf yang ia tulis..?

Diantara kaligrafer besar dunia yang meninggalkan karya berupa tulisan mushaf adalah Hamid Al Amidi. Berikut ini adalah beberapa contoh halaman dari mushaf tulisan kaligrafer Hamid Al-Amidi. Mushaf tulisan Hamid Al-Amidi ini telah dicetak dan dipublikasikan sejak tahun 1980 dan telah menjadi salah satu khazanah kekayaan seni  kaligrafi di Turki yang tidak ternilai harganya.

Hamid Aitac Al Amidi atau sebelumnya dikenali sebagai Mustafa Azmi adalah salah satu kaligrafer  produktif . Ia menulis sampai akhir hayatnya. 
Untuk mengetahui biografi beliau Hamid Al Amidi, sekaligus menyaksikan videonya silahkan kunjungi artikel kaligrafi islam berjudul  : Biografi Hamid Al-Amidi

Berikut ini adalah contoh contoh mushaf tulisan tangan Hamid Al Amidi :


Mushaf Juz 'Amma (Surah An-Naba')

Mushaf kaligrafi islam



Mushaf Potongan Surah Al Buruj dan Surah At-Thariq lengkap

Mushaf Hamid al-Amidi



Surah Al-A'laa dan potongan Surah Al-Ghasyiyah

mushaf surah al-ghasyiyah


Surah Al-Muthoffifin karya Hamid Al-Amidi 

Kaligrafi Naskhi juz amma


Tulisan tulisan mushaf tersebut sangat indah bahkan bila dibandingkan dengan mushaf mushaf yang ada sekarang. Untuk melihat lebih banyak, anda bisa mengunjungi : http://www.draw-art.com/


Mudah mudahan bermanfaat. 
Mushaf Al Quran Tulisan Hamid al Amidi @ Seni Kaligrafi Islam


All artworks are properties of their respective owners If you own the copyright to this file/image and you do not wish it be included on our website, please contact us and we will remove it as soon as possible.

Sumber :  
  1. http://www.draw-art.com/

Article Top Ads

Central Ads Article 1

Middle Ads Article 2

Article Bottom Ads